banner 728x250
Berita  

Wali Kota Bogor Bima Arya Resmikan Masjid Agung Al Isra Kota Bogor

banner 120x600

KOTA BOGOR | JAWA BARAT

satelitnusantara.com | SNTV

Wali Kota Bogor Resmikan Masjid Agung Al Isra Tepat 17 Ramadan 1445 Hijriah, yang juga dihadiri Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan dan Ketua ICMI Pusat, Arif Satria, disaksikan warga yang memenuhi area masjid.

Turut hadir Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah dan jajaran kepala perangkat daerah Pemkot Bogor, pimpinan Forkopimda Kota Bogor menghadiri peresmian masjid yang berlokasi di Jalan Nyi Raja Permas, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor,Pada  Kamis (28/3/2024).
Wali Kota Bogor, Bima Arya menuturkan Masjid Agung Al Isra Kota Bogor pertama dibangun tahun 1987 di masa Wali Kota Bogor, Muhammad atas keinginan para tokoh islam Kota Bogor memiliki masjid yang megah di pusat kota berdampingan pusat ibadah lain. Karena kebutuhan jamaah yang terus meningkat, pada 2016 dibangun dan setelah berproses selama tujuh tahun dengan menelan anggaran sekitar Rp 113 miliar rampung di tahun 2023.

Diakuinya, selama prosesnya hadir dinamika dan catatan-catatan yang terjadi selama pembangunan yang menjadi pembelajaran dan tidak terulang kembali, khususnya pada kegiatan-kegiatan lain ke depan.

“Alhamdulillah hari ini Masjid Agung Al Isra Kota Bogor rampung dan Insya Allah memberikan keberkahan bagi semua. Ini bukan soal keinginan punya masjid megah dan bagus, tapi juga ingin punya masjid yang makmur dan penuh makna,” ucap  Bima Arya.

“Di masjid inilah terjadi dialektika, diskusi, pengajian dan hal-hal yang menjadi pencerahan bagi generasi muda di Kota Bogor yang islami dan qurani. Dalam hitungan 23 hari, saya dan wakil wali kota akan mengakhiri masa jabatan setelah 10 tahun mengabdi. Saya titip betul masjid ini, pengelolanya dan mengelolanya harus baik dan amanah, masjid ini harus jadi milik semua umat, tidak ada umat muslim yang dipinggirkan, semua dirangkul dan diayomi dan diberdayakan,” harap Bima Arya.

Peresmian masjid diisi tausiyah yang disampaikan Ketua ICMI Pusat, Arif Satria dan ditutup dengan doa oleh Ketua MUI Kota Bogor, KH TB. Muhidin

Reporter : Red

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *